News Forex, Index & Komoditi ( Selasa, 11 Maret 2025 )

         News  Forex,  Index  &  Komoditi

(  Selasa,   11  Maret  2025  )

 

Investor Tunggu Data Inflasi AS, Harga Emas Global Melemah

 

 Harga emas tergelincir pada perdagangan Senin (10/3/2025) akibat aksi profit taking, meskipun permintaan aset safe haven tetap tinggi di tengah ketidakpastian geopolitik. Pasar kini mengalihkan perhatian ke data inflasi AS yang akan dirilis dalam beberapa hari ke depan. Melansir Reuters, Selasa (11/3/2025), harga emas di pasar spot melemah 0,75% atau 21,88 poin ke level US$2.888,91 per troy ounce. Sementara itu, kontrak berjangka emas AS ditutup melemah 0,76% atau 22 poin ke US$2.882,7 per troy  ounce. Analis senior Kitco Metals Jim Wyckoff mengatakan pasar emas sedikit tertahan oleh aksi ambil untung dan pelemahan bursa saham. Namun, permintaan safe haven bisa kembali menguat. Sementara itu, indeks saham AS turun karena kekhawatiran bahwa kebijakan tarif balasan akan semakin menekan ekonomi terbesar dunia. Presiden Donald Trump menolak berspekulasi soal kemungkinan resesi, meskipun kebijakan tarifnya telah mengguncang pasar. Pekan lalu, Trump mengumumkan tarif 25% terhadap barang impor dari Meksiko dan Kanada, serta bea tambahan untuk produk China. Namun dua hari kemudian ia mengecualikan sebagian besar produk Meksiko dan beberapa dari Kanada dari kebijakan itu selama satu bulan. Daftar Usulan Kenaikan Tarif Royalti Batu Bara, Nikel, Tembaga, hingga Emas Prospek Harga Emas 2025: Investor Tunggu Pengumuman Suku Bunga di AS Tren Bullish Harga Emas Berlanjut, Intip Prediksinya! "Ketidakpastian global dan risiko resesi adalah faktor bullish bagi emas. Bukan tidak mungkin harga kembali mencetak rekor tertinggi, terutama jika data ekonomi AS mengecewakan," kata Wyckoff. Investor kini menunggu data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS pada Rabu dan Indeks Harga Produsen (PPI) pada Kamis. Pasar memperkirakan The Fed akan memangkas suku bunga pada Juni. Sementara itu, Ketua The Fed Jerome Powell menyatakan bahwa dampak kebijakan tarif Trump terhadap inflasi masih belum dapat dipastikan. Seperti diketahui, suku bunga yang lebih rendah cenderung meningkatkan daya tarik emas, yang tidak memberikan imbal hasil.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Harga Minyak Dunia Turun, Dipicu Kekhawatiran Melemahnya Permintaan Energi Global

 

Harga minyak turun pada perdagangan Selasa (11/3) pagi, melanjutkan penurunan kemarin. Pukul 06.12 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2025 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 65,73 per barel, turun 0,45% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 66,03 per barel.

Harga minyak turun dipicu tanda-tanda melemahnya ekonomi di China dan Amerika Serikat yang merupakan konsumen minyak mentah terbesar di dunia.  kekhawatiran bahwa tarif AS akan melemahkan permintaan energi global juga mendorong penurunan harga minyak.

Mengutip Bloomberg, minyak mentah telah terkena dampak dari faktor-faktor bearish, termasuk perang dagang global yang meningkat, rencana OPEC dan sekutunya untuk meningkatkan produksi dan pembicaraan untuk mengakhiri perang di Ukraina.

Hal itu mendorong para spekulan untuk memangkas taruhan bullish terhadap patokan minyak brent.

Di AS, Trump mengatakan kepada Fox News bahwa ekonomi menghadapi periode transisi setelah tindakannya terkait tarif, sambil menghindari proyeksi resesi.

Pada Jumat pekan lalu, Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan bahwa ketidakpastian meningkat, sehingga The Fed tak perlu buru-buru untuk memangkas suku bunga.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Wall Street Turun Tajam, Dibayangi Kekhawatiran Resesi

 

Indeks utama Wall Streeet ditutup melorot pada akhir perdagangan Senin (10/3), karena perang tarif yang tak henti-hentinya. Meningkatnya kecemasan dari kemungkinan penutupan pemerintah federal juga menimbulkan kekhawatiran bahwa ekonomi AS bisa terpuruk ke jurang resesi.

Mengutip Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average turun 890,01 poin, atau 2,08% ke level 41.911,71, S&P 500 turun 155,64 poin, atau 2,70% ke level 5.614,56 dan indeks Nasdaq Composite turun 727,90 poin, atau 4,00%, ke level 17.468,32.

Volume perdagangan saham di bursa AS mencapai 18,77 miliar saham dengan rata-rata 16,42 miliar saham dalam 20 hari perdagangan terakhir.

Di antara 11 sektor utama S&P 500, saham sektor teknologi mengalami penurunan paling besar, turun 4,4%.

Saham pertumbuhan turun 3,8%, penurunan satu hari terbesar sejak September 2022.

Sahan Tesla anjlok 15,4%, penurunan saham terbesar dalam satu hari sejak September 2020, karena kilau produsen mobil listrik itu meredup setelah pemecatan CEO miliarder Elon Musk dari Departemen Efisiensi Pemerintah dan protes yang timbul dari dukungannya terhadap partai politik sayap kanan di Eropa.

Penjualan besar-besaran minggu sebelumnya kembali terjadi, mengumpulkan momentum seiring berjalannya sesi, dengan ketiga indeks utama AS mengalami penurunan tajam.

Indeks S&P 500 mencatat penurunan harian terbesar sejak 18 Desember dan Nasdaq yang sarat teknologi merosot 4,0%, persentase penurunan harian terbesar sejak September 2022.

S&P 500, yang mengalami penurunan persentase mingguan terbesar sejak September, berada 8,6% di bawah rekor penutupan tertinggi yang dicapai kurang dari sebulan lalu.

Pada hari Kamis, Nasdaq yang sarat teknologi merosot lebih dari 10% di bawah rekor penutupan tertinggi yang dicapai pada 19 Desember, yang mengonfirmasi bahwa indeks tersebut telah mengalami koreksi sejak saat itu.

Indeks S&P 500 yang menjadi indikator utama ditutup di bawah rata-rata pergerakan 200 hari, level support yang diawasi ketat, untuk pertama kalinya sejak November 2023.

"Ini penurunan material untuk satu hari, tetapi kami melihat penurunan yang normal seperti yang Anda lihat di pasar yang sedang naik," kata Tom Hainlin, ahli strategi investasi nasional di U.S. Bank Wealth Management di Minneapolis. 
"Kekhawatiran meningkat dan investor mulai menjauh, tetapi kami belum melihat kekhawatiran pertumbuhan terwujud dalam data."

Pada hari Minggu, Trump menolak mengomentari reaksi pasar yang negatif terhadap tindakan tarifnya yang kadang-kadang tidak berlaku terhadap mitra dagang terbesar AS, dan apakah kecemasan yang terkait dengan perubahan kebijakannya yang tidak menentu dapat mendorong ekonomi yang melemah ke dalam resesi.

HSBC menurunkan peringkat saham AS, dengan alasan ketidakpastian seputar tarif.

Namun, jajak pendapat Reuters terhadap para ekonom mencerminkan meningkatnya risiko resesi bagi Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Menambah ketidakstabilan, anggota parlemen di Capitol Hill berusaha keras untuk meloloskan RUU belanja untuk mencegah penutupan pemerintah.

Tarif balasan China atas impor tertentu dari AS akan mulai berlaku pada hari Senin, sementara tarif AS atas logam dasar tertentu diantisipasi akhir minggu ini.

Indeks Volatilitas CBOE, yang sering disebut indeks ketakutan di Wall Street melonjak ke penutupan tertinggi sejak Agustus 2024.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Dolar AS Mengalami Beberapa Kenaikan di Awal Minggu yang Tenang

 

Dolar AS (USD) tetap tertekan pada hari Senin, dengan DXY berfluktuasi di sekitar 103,95, berjuang untuk menemukan traksi setelah penurunan tajam minggu lalu. Pernyataan terbaru Ketua Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell pada hari Jumat meyakinkan pasar bahwa bank sentral tidak melihat kebutuhan mendesak untuk menyesuaikan kebijakan saat ini, meskipun ketidakpastian ekonomi semakin meningkat. Sementara itu, Nasdaq menghadapi kerugian pasar yang berat, turun 3,3%, karena para investor tetap berhati-hati menjelang data inflasi utama Amerika Serikat (AS) yang akan dirilis di tengah minggu.

Intisari Penggerak Pasar Harian: The Fed Menjadi Fokus Saat IHK Mendekat

Para pelaku pasar bersiap untuk rilis Indeks Harga Konsumen (IHK) bulan Februari pada hari Rabu, yang diharapkan memberikan wawasan kunci tentang tren inflasi.

The Fed memasuki periode blackout menjelang pertemuan 19 Maret, membatasi komentar bank sentral untuk minggu ini.

Ketua The Fed Jerome Powell menegaskan pada hari Jumat bahwa The Fed tetap sabar dan tidak melihat kebutuhan mendesak untuk bertindak, lebih memilih untuk menunggu data ekonomi tambahan sebelum melakukan perubahan kebijakan.

Ekuitas AS menghadapi koreksi tajam, dengan Nasdaq memimpin kerugian, turun 3,3%.

Alat FedWatch CME menunjukkan ekspektasi mayoritas untuk suku bunga tetap pada level saat ini di bulan Mei, sementara ekspektasi penurunan suku bunga di bulan Juni telah meningkat secara signifikan.

Menjelang periode media blackout, indeks sentimen The Fed pada grafik harian telah jatuh menuju area netral, yang juga dapat menjelaskan penurunan USD.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

China Bakal Kembangkan Hubungan dengan Kanada Atas Dasar Saling Menghormati

 

China akan terus mengembangkan hubungan bilateral dengan Kanada atas dasar saling menghormati dan kesetaraan.

Demikian pernyataan kementerian luar negeri China setelah Mark Carney memenangkan pemilihan untuk memimpin partai berkuasa Kanada dan menjadi perdana menteri berikutnya.

Mengutip Reuters, Carney, seorang bankir sentral dua periode yang tidak pernah memegang jabatan terpilih, memenangkan pemilihan kepemimpinan dengan 86% suara yang diberikan pada hari Minggu dan akan menggantikan Justin Trudeau yang mengundurkan diri pada bulan Januari.

Berbicara pada konferensi pers reguler pada hari Senin (10/3/2025), juru bicara kementerian luar negeri China Mao Ning mengucapkan selamat kepada Carney atas kemenangannya.

Mao mendesak Kanada untuk bekerja sama dengan China guna mendorong peningkatan dan pengembangan hubungan.

"Kami berharap Kanada mematuhi pemahaman yang objektif dan rasional tentang China dan mengejar kebijakan yang positif dan pragmatis terhadap China," kata Mao pada hari Senin.

Kemenangan Carney terjadi hanya sehari setelah Beijing mengumumkan tarif pada produk pertanian dan makanan Kanada senilai lebih dari US$ 2,6 miliar pada hari Sabtu.

Pengenaan tarif ini sebagai balasan terhadap pungutan yang diperkenalkan Ottawa pada bulan Oktober.

Pungutan tersebut, yang dijadwalkan mulai berlaku pada tanggal 20 Maret, setara dengan bea masuk impor 100% dan 25% yang dikenakan Kanada pada kendaraan listrik, produk baja dan aluminium buatan Tiongkok.

Mao membela tindakan balasan Tiongkok sebagai tindakan yang sepenuhnya sah dan masuk akal. Dia meminta pihak Kanada untuk memperbaiki praktik yang salah guna menyediakan lingkungan yang adil, tidak diskriminatif, dan dapat diprediksi bagi perusahaan kedua negara.

 

 

 

 

 

 

 

Ukraina Dongkrak Pembelian Drone FPV Buatan Dalam Negeri secara Drastis di 2025

 

Ukraina berencana untuk membeli sekitar 4,5 juta drone first-person view (FPV) pada tahun 2025. Demikian pengumuman Kementerian Pertahanan Ukraina pada hari Senin (10/3/2025).

Jumlah tersebut lebih besar dua kali lipat dari jumlah tahun lalu, karena perang antara Ukraina dengan Rusia semakin canggih.

Mengutip Reuters, kedua belah pihak telah bergantung pada alternatif yang lebih murah dan lebih efektif untuk artileri konvensional. Dan pejabat Ukraina mengatakan mayoritas pasukan dan kendaraan Rusia sekarang diserang oleh drone.

Dalam sebuah pernyataan, Hlib Kanevsky, direktur departemen kebijakan pengadaan kementerian, mengatakan Ukraina tahun lalu telah membeli lebih dari 1,5 juta drone semacam itu - 96% di antaranya dari produsen dan pemasok Ukraina.

"Tahun ini, angkanya akan lebih tinggi lagi, karena kemampuan industri pertahanan dalam negeri pada tahun 2025 sekitar 4,5 juta drone FPV," katanya. "Dan Kementerian Pertahanan berencana untuk membeli semuanya."

Dia menambahkan, kementerian akan mengalokasikan dana lebih dari US$ 2,6 miliar untuk rencana tersebut.

Drone FPV kecil dan murah dikendalikan oleh pilot di darat dan sering menabrak target, yang sarat dengan bahan peledak.

Ukraina, yang mencari jaminan keamanan yang kuat dari mitranya sebelum menyetujui perundingan damai dengan Rusia, sedang mengembangkan industri pertahanannya sendiri untuk melepaskan diri dari ketergantungan pada mitra Barat.

Upaya itu juga mencakup drone jarak jauh dan kendaraan darat tak berawak.

Dalam pernyataan terpisah pada hari Senin, jenderal tertinggi Kyiv Oleksandr Syrskyi mengatakan pesawat nirawak Ukraina telah menghancurkan 22% lebih banyak target bulan lalu dibandingkan dengan bulan Januari. Namun dia juga menambahkan bahwa pasukan Rusia juga beradaptasi.

"Kami sama sekali tidak punya hak untuk tertinggal dari musuh di bidang peperangan teknologi di mana kami seharusnya mempersenjatai dan memperkuat diri dengan sumber daya kami sendiri," kata Syrskyi.

 

 

 

50 Hari Pertama Donald Trump, Bagaimana Penilaian Warga AS Atas Kinerjanya?

 

Menjelang hari ke-50 masa jabatannya, Presiden Donald Trump menggembar-gemborkan bahwa Amerika telah "kembali".

Trump, yang telah menjalani tujuh minggu masa tugas keduanya di Gedung Putih, menekankan dalam sebuah wawancara akhir pekan ini di "Sunday Morning Futures" milik Fox News bahwa ia dan pemerintahannya bergerak dengan sangat cepat.

"50 KEMENANGAN DALAM 50 HARI: Presiden Trump Berhasil untuk Rakyat Amerika," Gedung Putih menggembar-gemborkan dalam rilis email pada hari Senin (10/3/2025), saat memuji pencapaian Trump sejak pelantikannya pada tanggal 20 Januari.

Namun, jajak pendapat nasional terbaru menunjukkan bahwa rakyat Amerika tidak memiliki pandangan yang begitu cerah tentang kepresidenan Trump. Pendapat warga Amerika terbagi tentang pekerjaan yang telah dilakukannya sejauh ini.

Melansir Fox News, tingkat penerimaan Trump berada di bawah rata-rata dalam tiga survei – dari Reuters/Ipsos, CNN dan NPR/PBS/Marist – yang dilakukan menjelang pidato presiden minggu lalu di hadapan sidang gabungan Kongres. Itu adalah pidato utama pertama di jam tayang utama pemerintahan keduanya.

Namun, tingkat penerimaan Trump berada di wilayah positif dalam jajak pendapat baru lainnya.

Dan Trump, yang telah lama mencermati jajak pendapat opini publik, menggunakan media sosial pada hari Senin untuk memamerkan "Tingkat Penerimaan Tertinggi Sejak Pelantikannya."

Sementara rakyat Amerika terbagi atas kinerja Trump, tingkat penerimaan untuk masa jabatan keduanya merupakan peningkatan dari masa tugas pertamanya, ketika ia memulai tahun 2017 di wilayah negatif dan tetap berada di bawah rata-rata selama empat tahun masa jabatannya di Gedung Putih.

Meski demikian, ada sedikit penurunan.

Rata-rata semua jajak pendapat nasional terbaru menunjukkan bahwa tingkat persetujuan Trump berada di atas rata-rata. Namun, Trump telah melihat angka-angkanya sedikit menurun sejak kembali ke Gedung Putih pada akhir Januari. Pada saat itu, rata-rata jajak pendapatnya menunjukkan tingkat persetujuan presiden berada di kisaran 50-an dan tingkat ketidaksetujuannya berada di kisaran 40-an.

"Perhatikan angka-angka ini dalam perspektif yang tepat. Angka-angka yang ia rata-ratakan saat ini masih lebih tinggi daripada yang pernah ia dapatkan selama masa jabatan pertamanya sebagai presiden," kata Neil Newhouse, pencatat jajak pendapat veteran Partai Republik, kepada Fox News.

Daron Shaw, seorang profesor politik dan ketua di Universitas Texas, juga menunjukkan dukungan kuat Partai Republik terhadap Trump.

"Ia tidak pernah mendapat dukungan dari kalangan Demokrat di pemerintahan pertama, tetapi ia juga memiliki beberapa masalah dengan kalangan Republik," Shaw, yang menjabat sebagai anggota Tim Keputusan Fox News dan merupakan mitra Republik dalam Jajak Pendapat Fox News, menyoroti. "Itulah satu perbedaan tajam antara tahun 2017 dan 2025. Partai benar-benar mengukuhkan dukungannya."

Presiden telah bergerak dengan kecepatan tinggi selama tujuh minggu pertama masa jabatannya di Gedung Putih dengan serangkaian perintah dan tindakan eksekutif.

Langkah-langkahnya tidak hanya memenuhi beberapa janji kampanye utamanya, tetapi juga memungkinkan presiden yang akan kembali menjabat untuk menunjukkan kekuatan eksekutifnya, dengan cepat memberikan pengaruhnya pada pemerintah federal, melakukan pemotongan besar-besaran pada tenaga kerja federal, dan juga menyelesaikan beberapa keluhan yang sudah lama ada.

Menurut hitungan Fox News, Trump hingga Senin telah menandatangani 89 perintah eksekutif sejak pelantikannya, yang jauh melampaui tingkat pendahulu presiden mana pun selama minggu-minggu pertama mereka menjabat.

Langkah-langkah tersebut termasuk tindakan keras terhadap imigrasi, mengenakan tarif tinggi pada mitra dagang utama, termasuk Kanada dan Meksiko, dan mengubah kebijakan luar negeri negara itu dengan membekukan bantuan ke Ukraina dan berselisih dengan presiden negara itu di Ruang Oval.

"Dia telah membanjiri zona itu dengan kebijakannya dan dia telah membuat Demokrat menjadi kacau," kata Newhouse.

Meskipun dia berada dalam posisi jajak pendapat yang lebih baik daripada selama masa jabatan pertamanya, peringkat persetujuan Trump lebih rendah tujuh minggu dalam masa jabatan kepresidenannya daripada pendahulunya baru-baru ini di Gedung Putih.

Shaw mencatat bahwa baik Trump maupun mantan Presiden Joe Biden tidak memulai dengan persetujuan yang luar biasa.

"Ini tidak seperti masa bulan madu yang secara historis kita harapkan dinikmati oleh para presiden…. Secara historis, pihak lain memberi Anda sedikit kelonggaran saat Anda pertama kali menjabat. Itu tidak terjadi lagi," jelas Shaw.

Tingkat persetujuan Biden berkisar di kisaran rendah hingga pertengahan 50-an selama enam bulan pertama masa jabatan tunggalnya sebagai presiden, dengan tingkat ketidaksetujuannya di kisaran atas 30-an hingga pertengahan 40-an.

Namun, angka Biden merosot ke wilayah negatif pada akhir musim panas dan musim gugur tahun 2021, setelah penanganannya yang banyak dikritik atas keluarnya AS yang bergejolak dari Afghanistan, dan di tengah melonjaknya inflasi dan lonjakan migran yang menyeberang ke AS di sepanjang perbatasan selatan negara itu dengan Meksiko.

Tingkat penerimaan Biden tetap rendah selama sisa masa jabatannya sebagai presiden.

"Dia lumpuh dan tidak pernah pulih," kata Shaw tentang Biden.

Ada beberapa tanda peringatan untuk Trump.

Jajak pendapat Reuters/Ipsos menunjukkan bahwa hanya satu dari tiga orang Amerika yang memberi presiden acungan jempol atas penanganannya terhadap biaya hidup.

Shaw menekankan bahwa inflasi, isu yang membantu mendorong Trump kembali ke Gedung Putih, tetap penting bagi peruntungan politik presiden.

"Jika harga tetap tinggi, dia akan mengalami masalah," Shaw memperingatkan.

 

 

 

 

Iran, China, dan Rusia Gelar Latihan Militer Bersama di Teluk Oman, Ini Respons Trump

 

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengaku tak mengkhawatirkan latihan militer bersama Iran, China, dan Rusia di Teluk Oman pada akhir pekan lalu. Latihan militer itu digelar tak lama setelah Donald Trump mengirim surat kepada Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei sebagai upaya negosiasi program nuklir Iran.

Dikutip dari Just The News, Senin (11/3/2025), Trump mengkelaim tidak khawatir sama sekali atas latihan mliter bersama ketiga negara itu. Saat ditanya wartawan mengapa ia tidak khawatir, "Karena kami lebih kuat dari mereka semua, kami memiliki lebih banyak kekuatan dari mereka. Saya telah membangun ulang militer (AS), sayangnya Biden tak ada hubungannya dengan itu."

Sebelumnya, Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei menolak upaya negosiasi Amerika Serikat (AS) terkait program nuklir Iran. Berbicara di hadapan sejumlah pejabat tinggi, Khamenei tidak spesifik menyebut AS, tapi mengatatakan, satu "pemerintahan perundung" ngotot untuk mendorong negosiasi.

"Negosiasi mereka tidak bertujuan untuk menyelesaikan masalah, tapi untuk ... mari bicara untuk menerapkan sanksi yang kami mau terhadap pihak lawan di meja perundingan," kata Khamenei dilaporkan CBS, Sabtu (8/3/2025).

Pernyataan Khamenei dilontarkan sehari setelah Presiden AS Donald Trump mengeklaim telah mengirim surat kepada Ayatollah dengan tujuan mencari kesepakatan baru dengan Teheran agar menghentikan program nuklir dan menggantikan kesepakatan yang pernah ditarik AS saat ia berkuasa pada periode pertama. Namun, seperti dilaporkan AFP, Iran mengatakan belum menerima surat Trump itu.

"Kami mendengar itu (surat Trump) tapi kami belum menerimanya," ujar Menteri Luar Negeri Abbas Araghchi dikutip televisi nasional Iran.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Elon Musk Ungkap Dalang di Balik Gerakan Anti-Tesla, Sebut Nama George Soros

 

Elon Musk, miliarder yang memangkas anggaran dalam pemerintahan Trump, menuduh para donatur Demokrat George Soros, Reid Hoffman, dan lainnya mendanai protes terhadap perusahaan mobil listriknya Tesla.

Dalam sebuah posting di X, CEO Tesla tersebut mengeklaim bahwa sebuah investigasi telah mengidentifikasi lima kelompok, yang konon didanai melalui ActBlue - sebuah platform penggalangan dana utama Demokrat - sebagai dalang demonstrasi ini.

ActBlue, yang didirikan pada 2004, merupakan alat penggalangan dana utama bagi para kandidat dan tujuan Demokrat.

Musk menyebut kelompok-kelompok seperti Troublemakers, Disruption Project, Rise & Resist, Indivisible Project, dan Democratic Socialists of America sebagai kekuatan pendorong di balik protes Tesla.

"Para donatur ActBlue termasuk George Soros, Reid Hoffman, Herbert Sandler, Patricia Bauman, dan Leah Hunt-Hendrix," tulisnya dilansir laman NDTV.

"Jika Anda mengetahui sesuatu tentang ini, silakan posting dalam balasan. Terima kasih, Elon," katanya menambahkan.

Protes terhadap Tesla semakin meningkat selama beberapa minggu terakhir. Demonstrasi telah terjadi di lebih dari 50 lokasi Tesla di seluruh Amerika Serikat dengan slogan-slogan seperti "Kita butuh udara bersih, bukan miliarder lain" dan "Elon Musk harus pergi."

Gerakan ini juga telah memperoleh perhatian internasional, dengan protes yang dilaporkan terjadi di kota-kota seperti Barcelona, London, dan Lisbon. Koordinasi tampaknya difasilitasi melalui platform seperti situs web "Tesla Takedown", yang mencantumkan Troublemakers dan Disruption Project sebagai sponsor.

ActBlue berfungsi sebagai saluran untuk donasi dalam jumlah kecil untuk kampanye dan tujuan Demokrat. Meskipun tidak secara langsung mendanai organisasi, ActBlue memungkinkan para donatur untuk memberikan sumbangan ke berbagai entitas.

Musk mengeklaim bahwa ActBlue sedang diselidiki karena diduga mengizinkan donasi asing dan ilegal, yang menyebabkan pengunduran diri tujuh pejabat senior baru-baru ini, termasuk penasihat umum asosiasi.

Pada bulan Oktober 2024, Jaksa Agung Texas Ken Paxton mendesak Komisi Pemilihan Umum Federal (FEC) untuk menerapkan peraturan yang lebih ketat setelah penyelidikan selama setahun terhadap ActBlue.

Penyelidikan tersebut mengungkap banyak donasi mencurigakan yang dilakukan melalui kartu kredit prabayar, yang menunjukkan kemungkinan penggunaan identitas palsu, The NY Post melaporkan pada saat itu.

"Komite Administrasi DPR yang dipimpin Partai Republik juga menemukan bukti yang menunjukkan bahwa sumbangan ilegal dari musuh asing seperti Tiongkok, Rusia, Iran, dan Venezuela mungkin telah disalurkan ke kampanye Demokrat melalui ActBlue," The NY Post melaporkan.

Menanggapi kekhawatiran ini, ActBlue memperbarui kebijakannya pada bulan Desember 2024 untuk secara otomatis menolak sumbangan menggunakan kartu prabayar asing, kartu hadiah domestik, dan sumbangan dari negara-negara berisiko tinggi atau yang dikenai sanksi.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

PM Qatar Ungkap Simulasi Krisis Kawasan Teluk Jika Fasilitas Nuklir Iran Diserang

 

Perdana Menteri Qatar Sheikh Mohammed bin Abdulrahman bin Jassim Al-Thani mengingatkan bahwa, serangan terhadap fasilitas nuklir Iran bisa mengakibatkan negara-negara di kawasan krisis air bersih. Dalam wawancara dengan jurnalis Amerika Serikat (AS), Tucker Carlson, Jumat (7/3/2025) lalu, Sheikh Mohammed menyimulasikan dampak dari serangan terhadap Iran.

"Laut akan sepenuhnya terkontaminasi dan Qatar akan kehabisan air bersih dalam tiga hari," kata Sheikh Mohammed dikutip AFP.

"Tidak ada air, tidak ada ikan, tidak ada... tidak ada kehidupan," kata Sheikh Mohammed menambahkan.

Qatar, yang berlokasi sekitar 190 kilometer dari selatan Iran, sangat bergantung pada sistem desalinasi untuk memasok sumber air bersihnya. Sistem yang sama juga diterapkan negara-negara Teluk Arab lainnya lantaran kondisi geografis yang didominasi gurun pasir.

Adapun, Iran diketahui memiliki fasilitas pembangkit nuklir di Bushehr di dekat pantai teluk, sementara fasilitas pengayaan uranium mereka berlokasi ratusan kilometer di daratan. Merujuk pada lokasi fasilitas nuklir Iran yang berada di seberang selat, ia mengatakan, Qatar tidak hanya mengkhawatirkan isu militer, tapi juga keamanan".

Sheikh Mohammed menegaskan, Watar menetang aksi militer terhadap Iran dan tidak akan menyerah terhadap upaya mewujudkan solusi diplomatik. Menurutnya, Teheran, "berkeinginan untuk terlibat (negosiasi)."

"Mereka (Iran) ingin berada pada level menciptakan kenyamanan bagi semua orang. Dan yang paling penting, mereka fokus pada perbaikan hubungan dengan kawasan, dan itu adalah sesuatu yang ada di dalamnya," kata Sheikh Mohammed.

Kalangan Barat telah lama menuduh Iran tengah mengejar kemampuan untuk memproduksi senjata nuklir, yang telah dibantah Teheran. Pada 2015, Iran meneken perjanjian memangkas program nuklir mereka demi pencabutan sanksi. Namun, Donald Trump pada 2018 keluar dari perjanjian itu.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Hizbullah Siap Perang Lagi dengan Israel

 

Sekretaris Jenderal Hizbullah Naim Qassem mengatakan bahwa jika pendudukan Israel di Lebanon selatan terus berlanjut, maka “hal ini harus dilawan” oleh tentara, rakyat, dan kelompok perlawanan. Dia menjelaskan, pihaknya melakukan penyelidikan atas kerugian yang dialami dalam beberapa bulan terakhir.

Qassem menambahkan dalam sebuah wawancara dengan saluran TV partai Al-Manar pada Ahad malam bahwa Hizbullah telah berkomitmen terhadap perjanjian gencatan senjata, sementara Israel terus melanggarnya dan menyerang orang-orang "yang jauh dari perbatasan dengan mobil sipil dan di rumah mereka."

 “Jika pendudukan Israel terus berlanjut, maka hal itu harus dilawan oleh tentara, rakyat dan perlawanan, sementara beberapa pihak menginginkan pembebasan melalui diplomasi,” ujarnya.

Sekretaris Jenderal Hizbullah menekankan bahwa “perlawanan tidak akan berhenti dan tidak akan meninggalkan kemampuannya dalam menghadapi agresi dan pendudukan Israel.”

Dia menunjukkan bahwa setelah pembunuhan dua mantan sekretaris jenderal partai tersebut, Hassan Nasrallah dan Hashem Safieddine, "banyak detail yang berubah, karena kami menghadapi masalah keamanan yang telah ditangani, dan penyelidikan dilakukan untuk mengambil pelajaran dan meminta pertanggungjawaban pihak yang lalai."

Sejak perjanjian gencatan senjata mulai berlaku pada tanggal 27 November, Israel telah melakukan lebih dari seribu pelanggaran terhadap perjanjian tersebut, menyebabkan sedikitnya 85 orang meninggal dan 285 orang terluka, menurut statistik Anadolu Agency berdasarkan data resmi Lebanon.

Agresi Israel terhadap Lebanon dimulai pada 8 Oktober 2023, dan berubah menjadi perang skala penuh pada 23 September 2024, menyebabkan 4.115 orang tewas dan 16.909 luka-luka, termasuk sejumlah besar anak-anak dan wanita, serta menyebabkan sekitar 1.400.000 orang mengungsi.

Israel menghindari penyelesaian penarikannya dari Lebanon selatan pada tanggal 18 Februari, sebagaimana diatur dalam perjanjian, karena Israel melakukan penarikan sebagian dan terus menduduki 5 titik utama Lebanon, tanpa mengumumkan tanggal resmi penarikannya dari sana.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Share this Post